Keunikan Pemesanan Gemini XL

Karena sedang menulis review BlackBerry Curve 8520 alias Gemini, beberapa hari terakhir saya cukup rutin memantau situs operator yang menawarkan pemesanan awal (pre-order) Gemini.

Ada satu hal menarik yang saya temukan dengan pemesanan Gemini XL. Silakan masuk ke sini. Maka, di layar akan muncul pemberitahan bahwa pemesanan ditutup karena telah melebihi kuota. Tidak ada tombol untuk mengetikkan pesanan.

Sabtu, 3 Oktober 2009 siang, saya masuk ke tautan itu, kemudian mengklik tombol “Lihat Data Pemesan”. Saya dihubungkan ke tautan ini. Saya lihat jumlah pemesan ada 2.117 orang.

Hari ini, Senin, 5 Oktober 2009 sekitar pukul 15.00 WIB, saya iseng masuk ke tautan yang sama. Lho, jumlah pemesan kok berubah menjadi 2.134 orang? Dengan cara apakah 17 orang terakhir melakukan pemesanan? *bingung*

Berselang sekitar 30 menit, saya masuk lagi ke tautan itu. Jumlah pemesan bertambah satu orang menjadi 2.135 orang. Aneh…

Rasa penasaran membuat saya kembail masuk ke tautan tersebut pada pukul 16.54. Ajaib. Jumlah pemesan bertambah lagi menjadi 2.136 orang. Padahal, jelas-jelas ada pengumuman bila pemesanan online telah ditutup. Hmm… kejadian misterius ini perlu saya abadikan.

Inilah screen capture-nya:

Perhatikan lima nama teratas.

Pukul 18.02, masih pada tanggal yang sama, saya iseng masing ke tautan yang menampilkan daftar pemesan lagi. Jumlah pemesan terlihat masih sama, yaitu 2.136 orang. Inilah screen capture kedua:

Jumlah pemesan terlihat masih sama, yaitu 2.136 orang. Namun, silakan mencermati lima nama teratas. Bandingkan dengan lima nama teratas sebelumnya. Apakah yang Anda temukan?

9 thoughts on “Keunikan Pemesanan Gemini XL”

  1. 2139
    santi gloria panggabean 0818745xxxx
    2138
    santi gloria panggabean 0818745xxxx
    2137
    Imam Soelvan 0815522xxxx
    2136
    Dewi Achjanie 0878773xxxx

    nambah lg tuh 🙂

  2. IMHO hal ini bisa jadi karena akses via proxy server yang nggak update, misalnya Telkomsel Flash transparent proxy, sering tidak update contentnya.. So selama script dan database belum di close kejadian diatas mungkin terjadi.

  3. Urutan namanya ngacak. Hebat juga, bukan cuma billing yang bisa ngacak, pemesanan Onlinepun bisa ngaco. *hehehehe*

  4. Kemaren pas ngecek, nomer antrian saya aja jadi makin kecil. Kenapa bisa begitu ya? Atau nama yg dobel2 disortir lagi ama XLnya?

  5. Kalau menurut saya itu normal, kan yg pesan online itu tidak semuanya serius/jadi beli, jadi gugur, nah oleh XL di masukkan lah calon pembeli yg berikutnya.

  6. Selasa, 6 Okt 09 jam 9:30 Saya coba lihat data pemesan, tidak bisa diakses.

    Mungkin takut ketahuan keunikannya

  7. mungkin ITnya XL terima sogokan untuk masukkin nama orang2 tertentu untuk menggantikan nama2 yang dianggap bisa dikorbankan.

  8. Kalo saya bikin script untuk generate statistics… saya prefer tally resultnya tiap 1 jam atau lebih melalui scheduler…

    akan sangat mempengaruhi performance website kalo harus generate statistics tiap kali ada request…

Comments are closed.